Rapat Pembahasan Penyusunan Rancangan Peraturan Gubernur dan Petunjuk Teknis Program Satu Keluarga Satu Sarjana 

Telah dilaksanakan Rapat Pembahasan Penyusunan Rancangan Peraturan Gubernur dan Petunjuk Teknis Program Satu Keluarga Satu Sarjana yang dipimpin oleh Kadis Dikpora Provinsi Bali, Dr. KN Boy Jayawibawa pada rabu, 06 Agustus 2025 bertempat di Ruang Sidang Jnana Kerthi kantor Disdikpora Provinsi Bali.

Tujuan dari pelaksanan rapat ini untuk membahas Penyusunan Rancangan Peraturan Gubernur dan Petunjuk Teknis Program Satu Keluarga Satu Sarjana, sehubungan dengan hal tersebut dalam melakukan percepatan pembangunan SDM Bali Unggul disusun Program Satu Keluarga Satu Sarjana.

Hasil tindak lanjut dari Rapat ini, agar Disdikpora Provinsi Bali mengundang Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) / Perguruan Tinggi yang menjadi Mitra untuk membahas lebih lanjut terkait teknis penerimaan mahasiswa baru.