WEBINAR INTERNALIZING TOEIC IN LANGUAGE TEACHING VIA DISTANT LEARNING

Sukra Umanis, 26 Maret 2021

Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Kadis Dikpora) Provinsi Bali Dr. KN. Boy Jayawibawa diwakili Kepala Bidang Pembinaan SMA Drs. I Nyoman Ratmaja, M.Pd membuka dan memberikan sambutan pada acara Webinar Internalizing Toeic In Language Teaching Via Distant Learning. Dalam sambutan Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga yang dibacakan oleh Kabid SMA disampaikan Pandemi covid- 19 telah mengubah pola pembelajaran secara masif. Proses pembelajaran yang mestinya dilaksanakan secara tatap muka sekarang berubah menjadi pembelajaran jarak jauh. Hal tersebut dilakukan karena keselamatan peserta didik dan tenaga pendidikan merupakan hal yang utama untuk dilakukan. Sistem pembelajaran jarak jauh memang belum seefektif sistem pembelajaran tatap muka. Apalagi di tengah kondisi darurat seperti saat ini. Banyak hal yang perlu disiapkan dengan baik agar proses pembelajaran bisa berjalan dengan optimal. Pembelajaran jarak jauh memiliki tantangan tersendiri, oleh karena itu diperlukan kreatifitas baik dari guru dan peserta didik. Satuan pendidikan dan para guru harus keluar dari gaya konvensional, lebih inovatif menyiapkan materi dan mekanisme pembelajaran serta memanfaatkan seluruh Potensi teknologi. Di sisi lain para peserta didik dituntut lebih mandiri dan memanfaatkan seluruh sumber pengetahuan untuk melengkapi proses pembelajaran. Momentum pandemi covid-19 harus kita gunakan sebagai batu loncatan untuk bangkit dan melakukan lompatan besar dalam penerapan dan pendayagunaan teknologi pada proses pembelajaran di Provinsi Bali.